Pelatihan Susenas Maret 2018 - Berita dan Siaran Pers - Badan Pusat Statistik Kabupaten Lampung Tengah

Untuk mendapatkan data BPS silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Kabupaten Lampung Tengah Jl. Hanura, Kecamatan Gunung Sugih, Kabupaten Lampung Tengah Telp (62-725) 529725, Faks (62-725) 529725, Mailbox : bps1805@bps.go.id, setiap hari kerja mulai pukul 08.00 s.d 15.30

Softfile Publikasi dapat diunduh melalui menu Publikasi

#Bangga Melayani Bangsa Dengan Data. Silahkan kunjungi lampungtengahkab.bps.go.id untuk mengunduh publikasi; silastik.bps.go.id untuk konsultasi online; pst1805@bps.go.id untuk permintaan data maupun pengaduan layanan melalui email || Hubungi kami di telp (062-725) 529725, Fax (062-725) 529725 Mailbox : bps1805@bps.go.id setiap hari kerja

Pelatihan Susenas Maret 2018

Pelatihan Susenas Maret 2018

13 Februari 2018 | Kegiatan Statistik


Survei Sosial Ekonomi Nasional atau lebih dikenal dengan SUSENAS merupakan salah satu survei yang menyediakan data sosial dan ekonomi rumah tangga di Indonesia. Data yang dihasilkan dari Susenas digunakan sebagai dasar perencanaan dan evaluasi program Pembangunan Nasional, oleh sebab itu keberlangsungan datanya harus selalu dijaga dan dipertahankan serta ditingkatkan kualitasnya. Adapun data yang dikumpulkan melalui Susenas ini berkaitan dengan kondisi sosial ekonomi masyarakat yang meliputi data pendidikan, kesehatan dan jaminan kesehatan, perlindungan sosial, perumahan, konsumsi rumah tangga dan sebagainya.

Pada tahun 2011 pengumpulan data Susenas dilakukan secara triwulanan. Frekuensi dan banyaknya rincian pertanyaan pada Susenas, dikhawatirkan menimbulkan kejenuhan pada responden maupun petugas. Oleh sebab itu, mulai tahun 2015 terjadi perubahan waktu pengumpulan data, dimana frekuensi pengumpulan data menjadi semesteran, yakni pada bulan Maret dan September. Pada bulan Maret 2018 mendatang, pengumpulan data Susenas dilakukan dengan menggunakan Kuesioner Kor dan Konsumsi/Pengeluaran.

Dalam mempersiapkan pelaksanaan Susenas Maret 2018, maka pada bulan Februari BPS Kabupaten Lampung Tengah melaksanakan pelatihan calon petugas Susenas Maret 2018. Kegiatan pelatihan ini merupakan persiapan yang sangat strategis dilaksanakan oleh BPS  sebelum melaksanakan Survei maupun Sensus. Dari kegiatan ini diharapkan petugas mampu melaksanakan pendataan dengan benar dan lengkap sesuai dengan konsep dan definisi serta dapat mematuhi jadwal yang telah ditentukan.

Pelatihan calon petugas Susenas Maret BPS Kabupaten Lampung Tengah dilaksanakan di Hotel Spark Convention Lampung yang dibagi ke dalam 2 (dua) gelombang dengan total peserta sebanyak 54 orang. Empat puluh orang dipersiapkan menjadi petugas, sedangkan sisanya 14 orang akan bertugas sebagai pengawas.

Pelatihan dipandu oleh Instruktur Nasional (Inas) yaitu Kasi Statistik Sosial BPS Kabupaten Lampung Tengah, Suripta, SE.,M.M. Pada gelombang pertama, kegaitan dibuka oleh Kabid Stat. Sosial BPS Provinsi Lampung, mewakili Kepala BPS Provinsi Lampung, Mas’ud S.ST, sedangkan pada gelombang kedua dibuka langsung oleh Kepala BPS Kab. Lampung Tengah, Muhammad. Sholihin, SE., MM.  Dalam sambutannya Kepala BPS menekankan akan pentingnya data Susenas yang berkualitas, dalam artian data yang dikumpulkan sesuai dengan kondisi lapangan yang ada.  Beliau juga memberikan dukungan penuh kepada peserta pelatihan agar nantinya para petugas dapat bekerja dengan optimal, bertanggung jawab, dan tepat waktu. Disamping itu Kepala BPS juga menyampaikan harapan kepada calon petugas Susenas agar dapat menjaga dan meningkatkan kualitas data yang dihasilkan mengingat kegiatan ini terintegrasi dengan kegiatan Kementerian Kesehatan, yakni Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) Tahun 2018 yang akan dilaksakan beberapa waktu mendatang. Beliau tidak menginginkan dalam pelaksanaan Susenas di Kabupaten Lampung Tengah nantinya, petugas melakukan kecurangan atau memanipulasi data (moral hazard).

Semoga pelaksanaan pendataan Susenas di Kabupaten Lampung Tengah berjalan dengan lancar tanpa kendala yang berarti. Petugas dapat menyelesaikan permasalahan-permasalahan yang terjadi di lapangan nantinya dengan tetap melakukan koordinasi dengan pengawas masing-masing. Dan di pundak para petugas lapangan inilah awal kualitas data susenas ditentukan. (SSM).
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Lampung Tengah (Statistics of Lampung Tengah Regency)Jl. Proklamator LK.3 RT/RW 002/001 Bandar Jaya Barat Kecamatan Terbanggi Besar

Lampung Tengah

Lampung

 Telp (62-725) 529725

Faks (62-725) 529725

Mailbox : bps1805@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik